Peran Guru Pendidikan Islam Dalam Pembinaan Akhlak Siswa Kelas V SD Negeri 1 Prigi Kecamatan Pejagoan Kabupaten Kebumen

Septi Yuli Rahmawati, 19116798 and Nginayatul Khasanah, M.Pd.I, 2112018702 (2023) Peran Guru Pendidikan Islam Dalam Pembinaan Akhlak Siswa Kelas V SD Negeri 1 Prigi Kecamatan Pejagoan Kabupaten Kebumen. Other thesis, IAINU Kebumen.

[thumbnail of 1. COVER.pdf] Text
1. COVER.pdf - Published Version

Download (1MB)
[thumbnail of 2. BAB I.pdf] Text
2. BAB I.pdf - Published Version

Download (451kB)
[thumbnail of 3. BAB II.pdf] Text
3. BAB II.pdf - Published Version

Download (449kB)
[thumbnail of 4. BAB III.pdf] Text
4. BAB III.pdf - Published Version

Download (228kB)
[thumbnail of 5. BAB IV.pdf] Text
5. BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (605kB)
[thumbnail of 6. BAB V.pdf] Text
6. BAB V.pdf - Published Version

Download (327kB)
[thumbnail of 7. DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
7. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (211kB)

Abstract

Kedudukan akhlak dalam Islam sangat istimewa. Hal ini sesuai dengan kaidah bahwa Nabi Muhammad Saw menetapkan kesempurnaan akhlak sebagai tujuan utama Islam. Dalam kesempurnaan akhlak yang baik diperlukannya pendidikan baik pula pada siswa. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara awal bersama guru pendidikan agama Islam ditemukan permasalahan dalam penanaman akhlak siswa di SD Negeri 1 Prigi Kecamatan Pejagoan Kabupaten Kebumen. Permasalahan tersebut yaitu sulitnya mengarahkan akhlak baik terhadap beberapa siswa secara langsung. Oleh karena itu, perlu adanya pembinaan akhlak bagi siswa pada usia sekolah dasar, yang merupakan waktu paling tepat untuk menanamkan akhlak pada siswa. Pembinaan akhlak tersebut bertujuan untuk meminimalisir perilaku yang tidak terpuji. Tujuan penelitian adalah: (1) untuk mengetahui peran guru pendidikan agama Islam dalam pembinaan akhlak, (2) untuk mengetahui jenis-jenis pembinaan akhlak, (3) untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat dalam pembinaan akhlak siswa kelas V SD Negeri 1 Prigi Kecamatan Pejagoan Kabupaten Kebumen. Metode yang digunakan dengan pendekatan kualitatif. Desain penelitiannya menggunakan desain deskriptif. Adapun teknik pengumpulan data diperoleh dari hasil observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan analisis data dilakukan dengan cara reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Peran guru pendidikan agama Islam di SD Negeri 1 Prigi Kecamatan Pejagoan Kabupaten Kebumen sudah berperan aktif dalam pembinaan akhlak diantaranya adalah sebagai pendidik, sebagai pengajar, sebagai pembimbing, sebagai pelatih, sebagai penasehat, sebagai pembaharu dan sebagai teladan. (2) Jenis pembinaan akhlak berdasarkan tujuh aspek yaitu akhlak terhadap Allah Swt, akhlak terhadap Rasulullah, akhlak terhadap orangtua, akhlak terhadap guru, akhlak terhadap diri sendiri, akhlak terhadap masyarakat dan akhlak terhadap lingkungan. (3) Faktor pendukung dalam pembinaan akhlak siswa kelas V diantaranya adalah adanya kesadaran pada dirinya sendiri, adanya teknik pembelajaran yang bervariasi, kerjasama antar warga sekolah, orangtua dan tokoh masyarakat. Sedangkan faktor penghambatnya yaitu kurangnya jam mata pelajaran, kurangnya perhatian orangtua, penggunaan teknologi informasi dan lingkungan siswa yang kurang kondusif.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: Pembimbing : Nginayatul Khasanah, M.Pd.I
Uncontrolled Keywords: Peran, Guru Pendidikan Agama Islam, Pembinaan Akhlak
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Unnamed user with email admin@iainu-kebumen.ac.id
Date Deposited: 05 Dec 2023 02:24
Last Modified: 05 Dec 2023 02:24
URI: http://eprints.iainu-kebumen.ac.id/id/eprint/1041

Actions (login required)

View Item
View Item