MANAJEMEN STRATEGIS EKSTRAKURIKULER MUHADHOROH UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PUBLIC SPEAKING PESERTA DIDIK MA AL HAMID

Dinar Saharani, SS., NIM. 2010732 (2022) MANAJEMEN STRATEGIS EKSTRAKURIKULER MUHADHOROH UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PUBLIC SPEAKING PESERTA DIDIK MA AL HAMID. Masters thesis, IAINU Kebumen.

[thumbnail of DINAR TESIS 2010732 (3)-b.pdf] Text
DINAR TESIS 2010732 (3)-b.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Dinar Saharani, SS., NIM: 2010732, MANAJEMEN STRATEGIS EKSTRAKURIKULER MUHADHOROH UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PUBLIC SPEAKING PESERTA DIDIK MA AL HAMID, Tesis, Program Pasca Sarjana IAINU Kebumen, 2022. Dalam menghadapi revolusi industri 4.0, madrasah perlu untuk menyiapkan kompetensi peserta didik milenial yang memiliki kemampuan 4C yaitu: (critical thinking (berfikir kritis), creativity (kreatifitas), communication (komunikasi) and collaboration (kolaborasi). Namun faktanya banyak yang masih kesulitan dalam berbicara di depan umum (public speaking). Untuk mencapai kepercayaan diri berbicara di depan umum maka diperlukan adanya latihan rutin dan pengembangan potensi. Maka madrasah menjadi wadah yang tepat untuk mengasah hal tersebut. Melalui program ekstrakurikuler, peserta didik dapat melatih potensinya di bidang public speaking. Dan salah satu ekskul yang banyak digunakan untuk latihan meningkatkan public speaking adalah ekskul muhadhoroh. Kesadaran dan adaptasi masyarakat terhadap teknologi digital meningkat secara signifikan selama masa pandemi Covid 19. Penggunaan internet banyak dimanfaatkan lembaga pendidikan untuk pembelajaran jarak jauh, serta pelaksanaan ekstrakurikuler secara online. Agar lebih efektif dalam memanfaatkan ruang digital, perlu mengemas penyajian ekskul muhadhoroh yang ramah teknologi dan uptodate namun tetap sesuai visi, misi dan tujuan lembaga. Oleh karenanya perlu penerapan manajemen strategis lembaga. Maka rumusan masalah penelitian ini adalah : Manajemen strategis ekstrakurikuler muhadhoroh untuk meningkatkan kemampuan public speaking peserta didik MA Al Hamid, hambatan dan dukungan dalam penerapan manajemen strategis serta kontribusi manajemen strategis ekstrakurikuler muhadhoroh untuk meningkatkan kemampuan public speaking peserta didik MA Al Hamid di era milenial. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan penelitian lapangan, bertujuan untuk menggali data-data dan fakta yang ditemukan di lokasi penelitian berkaitan tentang manajemen strategis peningkatan public speaking melalui muhadhoroh dan kontribusinya terhadap manajemen lembaga. Peneliti sebagai instrumen utama, dengan teknik pengumpulan data melalui observasi partisipatif, wawancara mendalam dan dokumentasi. Seluruh data dianalisis dengan model interaktif dengan alur: pencatatan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan simpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Pertama, manajemen strategis ekskul muhadhoroh menurut Hunger J.David & Thomas L. Wheelen terdiri dari langkah-langkah berikut : (1) pengamatan lingkungan internal dan eksternal melaui analisis SWOT, (2) formulasi strategi, mencakup analisis visi, misi, tujuan, strategi, dan kebijakan (3) implementasi strategi, melalui pengembangan program, anggaran, dan prosedur, serta (4) evaluasi dan pengawasan dengan menggunakan langkah umpan balik. Kedua, Hambatan dan dukungan pelaksanaan ekstrakurikuler muhadhoroh di MA Al Hamid berdasarkan analisis faktor internal dan eksternal lembaga. Ketiga, Kontribusi nyata manajemen strategis adalah: membantu perencanaan ekskul muhadhoroh lebih efektif, mengorganisir semua sumber daya yang dimiliki, membantu menemukan strategi unggulan, mempermudah ekskul muhadhoroh dalam melakukan perubahan atau pengembangan strategi dengan memanfaatkan teknologi informasi.
Kata kunci: Manajemen Strategis, Ekstrakurikuler, Muhadhoroh, Public Speaking

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Pembimbing : Dr. Muhyidin, M.Pd.I.
Uncontrolled Keywords: Manajemen Strategis, Ekstrakurikuler, Muhadhoroh, Public Speaking
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: S2 PASCASARJANA > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Unnamed user with email admin@iainu-kebumen.ac.id
Date Deposited: 01 Dec 2022 07:26
Last Modified: 01 Dec 2022 07:26
URI: http://eprints.iainu-kebumen.ac.id/id/eprint/505

Actions (login required)

View Item
View Item