DAKWAH TOLERANSI NABI MUHAMMAD SAW DALAM PIAGAM MADINAH (Studi Analisis Komunikasi Dakwah)

Irfai Suharyadi, NIM.1432006 and Drs.H. Hartono, M.Pd.I, NIDN 2112105501 (2021) DAKWAH TOLERANSI NABI MUHAMMAD SAW DALAM PIAGAM MADINAH (Studi Analisis Komunikasi Dakwah). Diploma thesis, Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama ( IAINU) Kebumen.

[thumbnail of Skripsi KPI Cover] Text (Skripsi KPI Cover)
1). Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (895kB)
[thumbnail of Skripsi KPI BAB I] Text (Skripsi KPI BAB I)
2). BAB I.pdf - Published Version

Download (805kB)
[thumbnail of Skripsi KPI BAB II] Text (Skripsi KPI BAB II)
3). BAB II.pdf - Published Version

Download (228kB)

Abstract

ABSTRAK
DAKWAH TOLERANSI NABI MUHAMMAD SAW DALAM PIAGAM
MADINAH
(Studi Analisis Komunikasi Dakwah)
Islam adalah agama dakwah yaitu agama yang selalu mendorong
pemeluknya untuk senantiasa aktif melakukan kegiatan dakwah. Keberhasilan
Nabi Muhammad dalam menyebarkan agama Islam di Mekah dan Madinah pada
dasarnya adalah dengan cara-cara yang baik, tanpa paksaan, tanpa diskriminasi,
tanpa kekerasan, dan lain sebagainya. Madinah merupakan kisah tentang
keberhasilan Nabi dalam membangun tatanan sosial masyarakat yang adil, damai
dan berkeadaban. Madinah merupakan contoh bagaimana toleransi dalam Islam
adalah nyata dan sudah dibuktikan dalam sebuah perjanjian bernama Piagam
Madinah.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif karena data-data yang
disajikan berbetuk kata-kata atau tulisan dan bukan angka. Adapun desain
penelitian ini termasuk penelitian kepustakaan (library research), di mana
penyusun mengumpulkan data melalui buku-buku karangan tokoh penelitian,
majalah, dokumen-dokumen, catatan-catatan, kisah-kisah sejarah dari tokoh yang
menjadi objek penelitian. Kemudian data tersebut dianalisis menggunakan teknik
deskriptif analitik yaitu metode dengan cara menguraikan sekaligus menganalisis.
Dari hasil penelitian diperoleh simpulan bahwa Dakwah Nabi Muhammad
di Madinah tidak hanya terpusat pada aspek agama saja, tetapi juga pada aspek�aspek lainnya seperti aspek norma dan etoka politik, sosial kemasyarakatan dan
dalam bidang hukum. Untuk nilai-nilai isi dakwah toleransinya adalah kebebasan
tanpa paksaan, kesatuan umat yaitu dengan cara saling menghormati antar agama,
penegakkan keadilan dan persamaan antar sesama warga Madinah. Adapun
komunikasi dan sifat yang beliau terapkan dan miliki diantaranya adalah
keteladanan Nabi, selalu berpegang pada kebenaran, tegas tanpa kompromi dan
selalu mencintai perdamaian dan terakhir adalah Piagam Madinah dengan konteks
zaman sekarang ini masih sangat relefan. Hal ini dikarenakan nilai-nilai yang ada
dalam Piagam Madinah bersifat universal dengan mengedepankan sebauh sikap
saling menghormati dan menghargai atas perbedaan dalam masyarakat yang
plural.
Kata kunci : Dakwah Toleransi Nabi Muhammad, Piagam Madinah, Komunikasi

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Dakwah Toleransi Nabi Muhammad, Piagam Madinah, Komunikasi, dakwah
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
Divisions: Fakultas Syariah Ushuludin dan Dakwah > Komunikasi Penyiaran Islam
Depositing User: Unnamed user with email admin@iainu-kebumen.ac.id
Date Deposited: 06 Jan 2022 03:08
Last Modified: 06 Jan 2022 03:08
URI: http://eprints.iainu-kebumen.ac.id/id/eprint/210

Actions (login required)

View Item
View Item